Kumpul keluarga saat lebaran tiba, kiranya sudah jadi tradisi turut-temurun di Indonesia. Tradisi yang rasanya tak akan lekang oleh zaman. Apalagi lebaran tahun ini terjadi setelah berbagai macam pembatasan yang diakibatkan oleh hadirnya pandemi covid-19. Maka makin istimewalah kumpul keluarga di lebaran tahun ini, mengingat lebaran -lebaran tahun sebelumnya tak bisa menikmati momen kumpul bersama keluarga besar.
Di acara kumpul keluarga seperti ini berbagai macam kegiatan berlangsung. Mulai dari makan bersama, bermaaf-maafan, hingga bagi-bagi THR. Mengingat banyaknya orang di acara kumpul bersama, tentulah berbagai macam tipe orang hadir di sini. Berikut kiranya tipe-tipe orang yang kerap muncul saat acara kumpul keluarga lebaran.
1. Banyak Makan
Mengingat banyaknya makanan yang disediakan saat lebaran, bukan hal yang aneh jika tipe yang satu ini memanfaatkan kondisi yang ada untuk memuaskan nafsu mereka. Apalagi ketika acara keliling ke rumah tetangga dan saudara, biasanya sebagai bentuk sopan-santun pemilik rumah akan menyajikan berbagai jenis makanan.
Tipe yang satu ini akan dengan semangat memakan berbagai macam hidangan dari setiap rumah yang dikunjungi. Ketika teman dan saudaranya yang lain sudah kenyang dengan berbagai macam hidangan, tipe yang satu ini biasanya yang paling terakhir kenyang. Entah lambung mereka terbuat dari apa, hingga bisa dimasuki berbagai jenis makanan.
2. Pejuang THR
Tipe yang satu ini umumnya menjadikan lebaran sebagai salah satu ajang mempertebal dompetnya yang kosong-melompong. Bagi mereka lebaran bukan hanya ajang silaturahmi bertemu keluarga besar, namun juga pekerjaan sampingan yang bisa menambah pemasukan. Pejuang THR bisa dibilang tipe yang paling mendominasi di acara kumpul keluarga.
Bagi remaja tanggung yang punya banyak keperluan, namun belum bekerja, mendapat THR adalah sebuah keberkahan. Meskipun kebanyakan para pemberi THR menganggap mereka sudah terlalu tua untuk mendapat jatah THR.
3. Penderma
Tipe penderma adalah tipe yang senang berbagi ketika lebaran. Berbaginya dalam berbagai macam bentuk. Entah itu berupa uang THR, cemilan ringan, ataupun lontong, ketupat, dan opor sebagai makanan khas ketika lebaran tiba.
Sudah pasti para penderma adalah mereka-mereka yang punya rezeki lebih untuk dibagikan. Namun segelintir orang kerap memanfaatkan kesempatan lebaran sebagai bukti bahwa mereka sudah mendapat pekerjaan yang cukup mapan.
4. Tukang Ribut
Sesuai namanya, tipe yang satu ini adalah tipe yang hobinya nyari keributan. Andai gak ada bahan yang kiranya dapat menyulut keributan, mereka akan mencari bahannya sendiri. Tipe ini tidak dibatasi umur. Mulai dari anak kecil yang kerap cari perhatian, hingga ibu-ibu yang tak kalau bicara kerap kali terlalu keras sampai-sampai bisa memancing tatapan sinis dan terheran-heran dari seluruh penjuru ruangan.
5. Si Introvert
Namanya juga introvert, sudah jelas tipe yang satu ini lebih senang menyendiri di tempat sunyi, dan menghindari kerumunan. Maka acara kumpul keluarga besar saat lebaran cukup membuatnya tersiksa.
Bersalaman dengan banyak orang. Menjawab berbagai macam pertanyaan dari keluarga besar. Hingga memutar otak mencari topik obrolan merupakan hal yang cukup menyulitkan bagi seorang introvert.
Andai tak ada satu pun keluarga yang mengajaknya mengobrol, tipe yang satu ini kerap kali terlihat melamun, asyik dengan dunia sendiri. Atau mencomot kudapan yang terhidang di hadapannya. Sendirian.
Karena yah baginya menghabiskan waktu sendiri adalah hal yang paling nyaman.
Nah, itu kiranya tipe-tipe yang kerap kali muncul dalam acara kumpul keluarga saat lebaran. Sebenarnya masih banyak tipe-tipe orang yang hadir dan turut meramaikan acara kumpul keluarga saat lebaran tiba, namun sisanya saya serahkan kepada pembaca sekalian.
Editor : Faiz
Gambar : Google
Comments