Sebagian masyarakat dunia sudah tidak asing dengan yang namanya 100 Most Beautiful Faces tiap tahunnya. Saya juga cukup mengikuti sih dengan “ajang” perankingan dunia ini. Pasalnya, tiap di penghujung tahun, TC Candler, lembaga yang biasa membuat peringkat kecantikan dan ketampanan dunia ini selalu merilis 100 Most Beautiful Faces atau 100 Daftar Perempuan Tercantik di dunia.
Sejauh ini, saya familiar dengan 100 Most Beautiful Faces untuk perempuan ya dibandingkan dengan laki-lakinya. Ajang ini biasanya berisi para artis atau selebriti yang memiliki paras super duper cantik menurut TC Candler.
Jadi, nggak heran kalau tiap akhir tahun, sering sekali seliweran di Twitter beberapa selebriti Hollywood, Bollywood, dan K-Pop yang masuk daftar 100 Most Beautiful Faces. Eh, ternyata beberapa artis papan atas Indonesia juga sering masuk dalam daftar ajang ini lho. Cukup membanggakan sih. Bahkan ada yang sampai masuk peringkat sepuluh besar. Keren.
Sebenarnya ya definisi “cantik” bagi setiap orang itu kan pasti relatif alias berbeda-beda. Tidak sedikit mereka yang melihat kecantikan itu dari rupa wajah, bentuk tubuh, kombinasi keduanya, atau kecantikan dari dalam diri atau biasa disebut inner beauty. Nah, tapi katanya kalau seorang wanita punya inner beauty, pasti parasnya juga cantik. Ah, yang benar nih?
Saya sempat bingung sih sebenarnya dengan begitu relatifnya selera orang dan cara orang dalam mendeskripsikan kata “cantik” itu, apa yang menjadi standar TC Candler dalam menentukan 100 Most Beautiful Faces tiap tahunnya ya. Maksud saya, saya penasaran sih dengan ranking itu. Apalagi ini bukan nasional, tapi internasional.
Saya terkejut lho dengan daftar ranking 100 Most Beautiful Faces tahun lalu, alias 2021. Bagaimana tidak, Lyodra Ginting meraih ranking delapan dunia dari 100 ranking yang ada. Wah, harusnya ini cukup sih menjadi sebuah kebanggan bagi masyarakat Indonesia. Haha. Keren lho Lyodra bisa dapat ranking delapan. Tapi, tetap sih ranking pertama diduduki Lisa Blackpink.
Kalau diulik lebih jauh, ajang yang selalu ada tiap akhir tahun ini tentu berbeda ya dengan ajang kecantikan pada umumnya, seperti Miss Universe dan Miss World. Kalau Miss Universe dan Miss World, memang pada dasarnya dilalui dengan berbagai seleksi ketat dari mulai pendaftaran hingga ditentukan pemenangnya. Coba kalau 100 Most Beautiful Faces, jauh berbeda dong.
Miss Universe dan Miss World itu ajang kontes kecantikan yang menurut saya jelas sih tujuannya. Mencari perempuan-perempuan hebat yang kriterianya memenuhi, seperti sudah pasti good looking, cerdas, dan memiliki visi misi yang jelas bagi dunia. Mereka yang menjadi pemenang Miss Universe dan Miss World tentu punya dampak yang berarti bagi kemajuan dunia.
Ajang ini sempat mendapat kontroversi karena definisi “cantik” yang tentunya relatif dan berbeda-beda tadi itu. Ya, sebenarnya nggak salah juga sih dengan pro dan kontra yang terjadi di masyarakat. Mungkin ini TC Candler gabut saja, jadi doi iseng-iseng bikin daftar 100 perempuan tercantik di dunia. Lucu juga kalau begitu. Haha.
Kalau banyak orang berpikir, ajang itu hanya mengutamakan paras wajah alias selebriti dunia yang punya paras super cantik, ternyata tidak seperti itu lho. TC Candler dalam kanal youtubenya menjelaskan, selain penampilan fisik, mereka yang masuk daftar 100 Most Beautiful Faces juga memiliki standar lain yang masuk dalam penilaiannya.
TC Candler menjelaskan daftar 100 Most Beautiful Faces dibuat dengan mempertimbangkan faktor lain selain penampilan fisik saja, seperti keanggunan, orisinalitas, keberanian, gairah, berkelas, ketenangan, kegembiraan, janji, dan harapan. Semua faktor itu diwujudkan dalam wajah yang cantik. Begitu katanya.
Ah, kalau saya bisa jelaskan sedikit maksudnya mungkin begini. Para selebriti wanita dunia yang masuk dalam daftar 100 Most Beautiful Faces, setidaknya mampu menunjukkan bahwa mereka menjadi diri sendiri dan memiliki kepribadian yang anggun dalam menanggapi berbagai hal yang terjadi di hidup mereka.
Banyak selebriti dunia yang memiliki kepribadian yang sangat berkelas, salah satunya dapat dilihat dari gaya hidup mereka sehari-hari. Apalagi cara mereka berinteraksi dengan para fans dan hatersnya. Selain itu, mereka tentu punya beragam prestasi yang menjadi kebanggaan bagi diri sendiri dan negara mereka.
Oke, beberapa serba serbi tentang 100 Most Beautiful Faces ini cukup menarik sih untuk diulik lebih jauh lagi kalau masih penasaran. Tapi, ya dengan beberapa standar yang ditetapkan oleh TC Candler, sedikit banyak membuka wawasan kita bagaimana 100 Most Beautiful Faces itu bekerja. Saya rasa ini juga berlaku di ajang perankingan perempuan tercantik dunia lainnya.
Editor: Ciqa
Gambar: Pexels
Comments