Tidur merupakan kebutuhan pokok semua umat manusia yang wajib dipenuhi. Percaya nggak percaya, manusia mencari nafkah agar mereka dapat makan dengan kenyang dan tidur dengan nyenyak.
Akan tetapi, tentunya, kenyataan tidak seindah mimpi dan harapan. Tuntutan dunia kerja yang begitu dinamis, keras, dan cepat kerap kali memaksa kita untuk bekerja dengan beban yang lebih banyak. Sampai-sampai, tidak ada kata libur dalam kamus, bahkan jadi tabu kalau diucapkan kepada atasan. Porsi waktu untuk tidur pun berkurang, dan bisa saja sampai abadi begadang. Duh!
Terus, jadinya stress berlebihan, tekanan batin, bahkan bisa menjerembab ke masalah mental. Dunia kerja yang dahulunya didambakan, diharapkan, dan diidolakan kini menjadi suatu ekosistem yang menyeramkan, menakutkan, dan menikam.
Tentu tidak ada yang mau kemungkinan-kemungkinan yang menakutkan tadi menjadi suatu kenyataan, bukan? Nah, berkaca pada hal tadi, teman-teman pernah berpikir nggak kalau suatu pekerjaan bisa menjadi suatu yang menyenangkan dan selalu ditunggu-tunggu?
Misal, dengan makan – bukannya mengeluarkan uang – teman-teman malah mendapat banyak pemasukan. Sebab adanya aplikasi bernama Youtube, yang namanya mengunggah konten video seseorang melahap suatu makanan bisa menghasilkan banyak pundi-pundi rupiah. Nah, ternyata, dengan tidur pun teman-teman bisa memperoleh banyak penghasilan dan menjadi penyandang profesi yang bergengsi! Penasaran kan apa saja profesi tukang tidur yang ada? Berikut penulis jelaskan, dikutip dari Qerja.com!
1. Reviewer hotel
Buat kamu yang pernah nginep di suatu hotel, pasti sering dong lihat review tentang hotel bersangkutan di berbagai platform perhotelan. Bintang 5, bintang 4, hingga hingga bintang 1 mungkin memenuhi etalase halaman review hotel itu. Dan dari penilaian itulah yang menjadi dasar keputusanmu untuk nginep di hotel.
Di sinilah peran reviewer hotel memiliki andil besar dalam menggaet calon penghuni hotel. Tentunya, reviewer hotel ini sebelumnya harus menikmati tidur di suatu kamar hotel beserta fasilitas-fasilitas yang melengkapinya.
Entah itu satu malam, dua malam, atau berapa lama pun – yang pasti reviewer hotel harus memberikan penilaian terhada seluruh aspek di hotel secara lengkap dan komprehensif. Mulai dari menilai kebersihan kamar mandi, perangkat di kamar, hingga kecepatan koneksi internet.
Sebagai reviewer hotel, kemampuan yang harus dimiliki adalah observasi, ketelitian, daya pikir kritis, dan kemahiran dalam menulis. Dengan kemampuan-kemampuan ini, niscaya teman-teman memperoleh gaji berupa biaya penginapan tanpa kompensasi lainnya. Duh, nggak sabar buat nginep di hotel ya.
2. Partisipan uji coba tidur NASA
Siapa bilang untuk volunteer atau kerja di NASA butuh sederet kemampuan yang di luar jangkauan nalar? Ternyata, dengan tidur pun seseorang bisa merasakan pengalaman kerja di NASA, lho!
Terbukti, sudah banyak studi dari NASA yang meminta subjek penelitian dengan kriteria mampu tidur secara professional serta sehat mental dan fisik. Apa yang harus dilakukan partisipan penelitian hanyalah tidur sepanjang hari selama 60 hari. Partisipan boleh membaca, makan, atau ngobrol, asal tidak meninggalkan tempat tidur. Dengan mengikuti rangkaian studi ini, teman-teman bisa mendapatkan gaji sebesar Rp240 juta!
3. Tester kasur
Sebagai tester kasur, teman-teman tentunya harus pernah berbaring atau tidur di kasur yang menjadi objek penelitian. Setelah itu, teman-teman patut menjabarkan berbagai faktor yang menentukan kenyamanan kasur, antara lain: bahan, pilihan kasur, dan lain-lainnya. Dari penelitian ini, teman-teman akan memperoleh penghasilan sebanyak Rp16 juta per bulan.
4. Tester kantong tidur
Mirip-mirip dengan tester kasur; hanya saja teman-teman harus melakukannya di alam bebas. Kemungkinan, alasannya untuk menilai kualitas kantong tidur di berbagai tempat. Untuk menjadi tester kantong tidur, syaratnya mudah. Cukup bisa menulis dengan baik, suka tantangan, dan tertarik dengan aktivitas outdoor, teman-teman bisa menjadi tester kantong tidur. Gajinya pun tidak main-main; sebab dalam seminggu kerja teman-teman mampu meraup penghasilan sebesar Rp11 juta.
Langsung daftar saja kalau kamu ingin menjadikan hobi tidur kamu sebuah profesi!
Comments