Tentu kita sudah tidak asing lagi dengan kartun yang satu ini. Buat yang kelahirannnya tahun 2000 an mungkin setiap pagi sebelum berangkat sekolah sering menonton kartun ini. Dulu kartun ini ditayangkan pagi sekitar jam setengah 5 sampai jam 7. Jadi pas banget buat anak kecil yang mau siap-siap berangkat sekolah disambi makan sambil nonton SpongeBob.

Meski SpongeBob ceritanya hanya itu-itu saja, bagi saya sendiri setiap kali nonton terasa menyenangkan dan seru banget. Banyak adegan-adegan konyol yang membuat saya tertawa sendiri akibat kartun ini, gimana nggak seru coba SpongeBob yang selalu bertingkah konyol dan percaya diri dalam akhir cerita pasti menang dan dibanggakan oleh tuan Krab.

Padahal kalau dilihat banyak tokoh yang yang nggak kalah keren juga, tapi saya lebih tertarik dengan si spon kuning ini, valid no debat pokoknya. Saking banyaknya yang menggemari kartun SpongeBob ini, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa, saya mencoba mengamati dan melihat beberapa keanehan yang ternyata ada dalam kartun ini, mungkin dari kalian belum menemukan bahkan tidak jeli dalam melihat kartun ini, berikut beberapa keanehan yang ada:

1. Kepiting yang memiliki keturunan paus

Pernah kalian sadari atau tidak bahwa kepiting yang bernama tuan Krab memiliki keturunan atau anak seekor paus atau biasa disebut dengan Pearls Krab. Jika secara logika akal fikiran kita tentunya tidak mungkin terjadi keturunan beda spesies ini. Melihat keturunan tuan Krab ke atas adalah seekor kepiting namun anaknya kok bisa menjadi paus. Meskipun tokoh paus yang bernama Pearls Krab ini sering tidak muncul dalam adegan atau bisa disebut dia sibuk dengan sekolahnya dan sering berfoya-foya, ada keanehan menurut saya yang mengganjal dalam genetika ini.

Seekor paus yang besar dan bertingkah kayak anak kecil yang ingin selalu dimanja, bayangkan jika ini terjadi dalam dunia nyata apa nggak viral sedunia? Sayangnya ini hanyalah sebuah film kartun.

2. Suara Siput yang terdengar nyaring

Pernah atau enggak kalian melihat seekor sipt yang bisa bersuara. Tokoh SpongBob yang memiliki peliharaan bernama Garry. Ya Garry yang selalu menjadi pengawas dalam rumah SpongeBob ini kadang tidak diperhatikan oleh penonton, percaya atau tidak seekor siput ini memiliki bunyi yang sama dengan seekor kucing “Meong”.

Ketika dulu bermain tebak-tebakan saya ditanya oleh teman sekelas saya, gimana suara siput? Tentu saya menjawab siput nggak punya suara. Gimana saya nggak menyangkal dengan keras wong siput yang biasanya lewat depan rumah dan dibawah pohon tak pernah bersuar, eh kata teman saya suara siput berbunyi “Meong”. Dengan acuan kartun SpongeBob dia bisa mengatakan bahwa siput memiliki suara dengan bunyi “Meong”, ya saya mencoba melihat dengan jeli dan sambil memang mengingat-ingat apakah benar yang dikatan teman saya, dan ternyata jawaban tersebut benar danya.

3. Komputer yang Bisa Hidup di Air

Asing terdengar ya ketika ada sebuah teknologi elektronik yang bisa hidup di air tanpa pelindung apapun. Nah ini terjadi pada istri Plankton yang bernama Karen Plankton. Tugas dari Karen ini adalah membantu Plankton dalam mencuri resep rahasia Krabby Patty milik tuan Krab. Karen computer ini juga bisa menirukan perasaan manusia seperti senang, bahagia, sedih dan sakit. Tapi aneh juga mengapa si Plankton ini lebih memilih menikah dengan computer dari pada dengan hewan yang ada di laut, padahal banyak yang cantik dan eksotis makhlluk di bawah laut ini.

Ada salah satu alasan yang sekiranya bisa menjawab pertanyaan tadi, tokoh plankton yang memiliki misi pencurian membutuhkan alat teknologi canggih untuk mencuri resep rahasia burger milik tuan Krab, namun sampai sekarang juga belum tercuat keberhasilan dari si Plankton dalam menjalankan misinya, gagal dan gagal terus.